Resep ini di buat untuk ikut event Chocolate Week NCC, 1 jam sebelum event di tutup Alhamdulillah sempat juga posting di www. dapurmasak.com.
Lapisan coklat:
7 gram agar agar
600ml susu cair coklat
2 sdm kakao bubuk, larutkan dengan sedikit air panas
50 gram Gula Pasir
50 gram Cokelat Batangan, lelehkan
1 Kuning Telur, kocok lepas
Lapisan putih:
3 gram agar agar
300ml Susu Cair, putih
50 gram Gula Pasir
50gr wippy cream bubuk, di kocok dengan 100 ml susu cair
agar agar3 gram
Lapisan coktail :
3 gram agar agar
300ml Air
100 gram Gula Pasir
buah kaleng, di pisahkan dengan cairannya.( tiriskan)secukupnya
3 sdm air dari buah kaleng
1. Lelehkan coklat batangan, tambahkan kuning telur, aduk rata, sisihkan.rebus agar agar, air, gula dan cacao bubuk (yang sudah di larutkan dalam sedikit air panas) sampai mendidih, tambahkan campuran coklat dan telur, didihkan sebentar sambil di aduk. tuang 2 sendok sayur ke dalam cetakan, bekukan.
2. Campur wippy cream bubuk dan susu cair dingin, kocok sampai kaku,
sisihkan. Rebus susu cair, agar agar, gula pasir sampai mendidih,
masukkan ke dalam wippy cream, aduk rata, ambil 1sendok sayur, timpa
ke atas agar agar coklat yg sudah beku, bekukan lagi
3. Ambil 1 sendok sayur larutan agar agar coklat, timpa ke agar agar putih, bekukan.
4. Atur buah kaleng di atas agar agar yang sudah beku, tuang larutan agar agar bening, bekukan masukkan ke dalam kulkas.
0 komentar :
Posting Komentar